Rangkaian Utama Pembalik Putaran Motor Listrik 3 Fasa

Rangkaian Utama Pembalik Putaran Motor Listrik 3 Fasa – Melanjutkan posting terdahulu mengenai Rangkaian Kontrol Motor Listrik Forward Reverse. Menurut saya belum selesai jika belum membahas tentang rangkaian utama atau rangkaian daya forward reversenya.

Baiklah silakan dibaca aja untuk pengunjung yang belum membaca artikel tersebut. Hari ini saya akan menjelaskan tentang rangkaian daya forward reverse motor listrik 3 fasa.

Skema Rangkaian Utama Pembalik Putaran Motor Listrik 3 Fasa

Rangkaian Utama Pembalik Putaran Motor Listrik 3 Fasa

Sebenarnya prinsip kerja Rangkaian Utama Pembalik Arah Putaran Motor Listrik 3 Fasa simpel aja, namun kalau belum pernah ya bingung juga di buatnya. Apalagi kalau penerapannya sudah menggunakan kontaktor magnet, namun jangan bingung dulu semoga pembahasan kali ini mudah di pahami.

Lalu bagaimana cara membalik putaran motor 3 phase?, Berikut adalah skema rangkaian yang umum di gunakan untuk menjalankan motor listrik 3 phase secara forward reverse.

Lalu apa syarat utama untuk bisa membalik arah putaran motor 3 fasa ?, Secara teori kelistrikan untuk membalik arah putaran motor listrik 3 fasa sebanarnya adalah merubah arah fluk magnet pada kumparan stator.

Namun kita tidak akan kesana lebih jauh tentang fluks magnet itu biar tidak pusing. Lalu bagaimana caranya atau syaratnya ?.

Paling mudah untuk membalik putaran motor listrik adalah dengan membalik atau menukar salah satu line input dari sumber listrik yang 3 fasa ke line atau phase yang lainnya menuju ke lilitan stator motor listrik. Untuk lebih jelas berikut skema rangkaian daya forward reverse.

#1. Putaran Arah Maju (Forward)

 

 Rangkaian utama pembalik arah putaran (forward)

Gambar yang di lingkari tersebut merupakan motor listrik yang bekerja dengan putaran arah maju (forward). Kontaktor yang melayani motor listrik tersebut merupakan 2 buah kontaktor yaitu Kontaktor Utama (KU) dan kontaktor arah maju (KF).

Baca juga :  Rangkaian Panel ATS Genset 3 Fasa

Untuk lebih jelas tentang Notasi Kontaktor :
KU : Kontaktor Utama
KF : Kontaktor Forward (Arah Maju/Putaran Kanan)
KR : Kontaktor Reverse (Arah Mundur/Putaran Kiri)

Coba perhatikan bahwa terminal motor listrik (U1-V1-W1) masing-masing di hubungkan dengan sumber listrik (R-S-T) lihat juga warna dari line (garis) tersebut. Pada kondisi ini kontaktor KR harus dalam keadaan Non-aktif tidak boleh aktif.

#2. Putaran Arah Mundur (Reverse)

Rangkaian utama pembalik arah putaran (reverse)

Gambar disamping adalah Rangkaian Utama Pembalik Putaran Motor Listrik 3 Fasa. Gambar yang ke 2 ini sebenarnya sama saja dengan yang di atas cuma saya bedakan dengan warna pada line (garis) yang mensuplay motor listrik tersebut.

Untuk merubah arah putaran motor listrik berdasarkan teori kelistrikan di katakan bahwa dapat di lakukan dengan merubah arah fluk magnet. Nah gambar di samping merupakan aplikasi dari teori tersebut.

Coba perhatikan gambar di samping bahwa terminal motor listrik (U1-V1-W1) masing-masing di hubungkan dengan sumber listrik (T-S-R), kalau di perhatikan ada bedanya dengan gambar di atas.

Pada kondisi ini motor listrik di layani oleh 2 kontaktor yaitu kontaktor utama (KU) dan kontaktor arah mundur (KR). Sedangkan kontaktor (KF) harus dalam keadaan Non-aktif atau harus tidak boleh bekerja.

Kontaktor KR tersebut berfungsi untuk merubah polaritas fasa / line yang masuk ke motor listrik, sehingga motor listrik 3 fasa berputar dalam keadaan terbalik. Begitu saja ?…Ya begitu…

Oke dengan demikian, sudah selesai pembahasan mengenai Rangkaian Utama Pembalik Putaran Motor Listrik 3 Fasa. Mudah mudahan yang singkat ini bermanfaat dan menambah referensi teman teman tentang motor listrik. Nantikan posting saya selanjutnya…

Baca juga :  Rangkaian Kontrol Motor Listrik Forward Reverse

7 komentar

  1. pak kalo gambar diagram motor listrik 3 fhas motor dapat di jalankan sistem balik putaran secara langsung maupun tidak langsung menggunakan 2 buah kontaktor, kontaktor 1 putaran kanan kontaktor 2 putaran kiri, dan menggunakan 3 buah tombol tekan tombol 1 sebagai tombol stop (tombol single) tombol 2 sebagai putaran kanan tombol ganda tombol 3 untuk putaran kiri tombol ganda dan menggunakan 3 lampu l1 tanda putar kanan L2 putar kiri L3 sebagai tanda gangguan putar kanan putar kiri

  2. Pak bs minta tolong skema ats amf beserta program untuk zelio logicnya

  3. assalamualaikum pak, saya mau minta rangkaian ATS sederhana pak, saya pengen banget berbisnis dengan ATS ttu, biar bisa bantu uang kuliah

  4. oke..mk sih
    sangat bermanfaat bg orang awam
    listrik sprti saya.
    Salam sehat dan
    sejahtera..
    lahir n batin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *